Sidoarjo, Kampus Ursulin - Sanmaris, Rabu, 23 Oktober 2024, sekolah mengadakan kegiatan makan kacang hijau bersama untuk para peserta didik. Ini merupakan bagian dari program pemberian makanan tambahan dari sekolah, sekaligus sarana edukasi bagi anak-anak untuk mengenal lebih jauh tentang kacang hijau dan manfaatnya.
Dalam sesi literasi yang dipimpin oleh Ibu Paulin, anak-anak diajak memahami apa itu kacang hijau dan mengapa kacang hijau baik untuk kesehatan, terutama bagi anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan dan perkembangan. Kacang hijau diketahui kaya akan nutrisi penting, seperti protein, karbohidrat, lemak sehat, serta berbagai vitamin seperti A, B, C, E, dan K, juga kalsium dan zat besi yang sangat diperlukan oleh tubuh.
Tidak hanya belajar secara teori, anak-anak juga menonton video singkat tentang proses menanam kacang hijau, sehingga mereka lebih memahami asal usul makanan sehat ini. Kegiatan ini bertujuan agar anak-anak tidak hanya menikmati rasa kacang hijau, tetapi juga memahami pentingnya asupan gizi yang seimbang untuk tubuh mereka.
Setelah sesi literasi, para guru turut serta makan bersama anak-anak, menciptakan suasana hangat dan menyenangkan. Ketika ditanya bagaimana rasa kacang hijau, beberapa anak antusias menjawab, "Enak, mantap, aku suka!"
Dengan kegiatan ini, sekolah berharap para peserta didik tidak hanya memperoleh pengetahuan baru, tetapi juga termotivasi untuk mengonsumsi makanan sehat secara rutin.
Penulis : Yohana Naikofi